*******KUMPULKAN POINNYA, RAIH HADIAH TANPA DIUNDI*******JANGAN LUPA MINTA NOTA SETIAP PEMBELIAN*******

Sabtu, 24 Februari 2018

Cara Mudah Menganti Galon Pada Dispenser


Bagi yang baru punya dispenser air atau yang selama ini kesulitan dalam memasang galon air minum dalam kemasan (amdk) galon bisa mencoba tips ini. Menuang air galon ke dispenser memang gampang-gampang susah karena butuh keterampilan dan juga tenaga agar hasilnya rapi dan bersih tidak tumpah belepetan ke mana-mana airnya.

Cara ini bisa digunakan untuk merek air galon kemasan apa saja mulai dari aqua, vit, sanqua, dan lain sebagainya. Secara umum bisa dipakai untuk berbagai jenis dan merk dispenser.

Cara/Langkah/Tahap Dalam Mengisi Ulang Air Minum Dispenser :

1. Buka segel plastik galon bagian luar. Jangan membeli amdk galon yang sudah tidak segel agar isinya tetap jaminan asli bukan isi ulang dengan air lainnya.

2. Cuci dengan air bersih seluruh botol galon mulai dari atas leher galon sampai bawah galon jika perlu (tidak wajib).

3. Buka segel galon bagian dalam yang langsung berhubungan dengan air.

4. Buka tissu pembersih basah yang diberikan oleh penjual galon air minum (wajib diminta jika beli air minum galon). Usapkan tissue basah ke leher galon mulai dari bagian atas ke leher bagian bawah.

5. Tutupkan alat khusus penutup galon yang bolong ditengah-tengahnya namun ada tutupnya (biasanya dapat bonus saat beli atau dapat dibeli di toko-toko terdekat. Alat ini fungsinya membantu kita menuang air supaya tidak tumpah. Jika tidak ada kita bisa pakai tutup segel galon yang tadi kita buka namun dibuat bolongan di tengah-tengahnya agar tidak tumpah dengan benda tajam.

6. Angkat galon dan tuangkan ke dispenser secara hati-hati perlahan-lahan agar galon tidak jatuh karena berat dan besar. Satu tangan memegang leher galon dan tangan yang satunya memegang bawah galon. Jika tidak kuat bisa diangkat berdua dengan orang lain.

7. Bersihkan galon dengan tissu basah bekas tadi pada bagian yang belum diusap tissue basah agar bersih merata. Tutup botol galon air minum dalam kemasan tadi dengan kain penutup dispenser yang biasanya terbuat dari kain agar terlihat lebih manis dan bersih. Kemudian bersihkan daerah sekitar dispenser yang terlihat kotor dan juga buang sampah-sampah yang ada dan simpan alat-alat kebersihan di tempat yang baik.

Selamat mencoba semoga berhasil dan lancar selalu

Sabtu, 17 Februari 2018

Halalkah Air Minum yang Anda Konsumsi?

Bersih, higenis, sehat bahkan sudah berlabel BPOM namun belum tentu halal. Ingat kasus suplemen tulang beberapa waktu lalu yang ternyata didalamnya terdapat kandungan dari bahan babi/B2 yang bagi orang muslim adalah barang yang haram.

Mengapa BPOM "bisa" meloloskan barang haram bagi seorang muslim ke pasaran? Karena dalam hal ini BPOM tidak berwenang untuk menanganinya, tugas BPOM adalah menyeleksi apakah produk yang diajukan produsen berbahaya bagi kesehatan atau tidak. Jika tidak berbahaya maka akan ijin edar akan turun (produk boleh diedarkan)

Untuk urusan halal adalah ranahnya MUI. Lalu mengapa BPOM menarik produk tersebut di atas? BPOM menarik produk diatas karena data yang dilaporkan pada waktu pengajuan (daftar bahan yang dipakai) tidak sesuai dengan yang dipakai untuk produksi. Jika produk tersebut mencantumkan bahan B2 pada label kemasan "mungkin" akan diperbolehkan untuk tetap beredar karena pada kenyataannya daging B2 walaupun haram bagi kaum muslim tetap boleh beredar juga asal diberi keterangan bahwa produk tersebut dari atau mengandung B2.

Bagaimana hubungannya dengan air minum?
Beberapa waktu lalu ada sebuah depot air minum isi ulang yang ingin mendapatkan sertifikasi halal dari MUI. Namun sayang oleh MUI tidak diberikan sertifikasi halal, dikarenakan salah satu komponen dalam mesin depot terbuat dari bagian tulang babi. Salah satu komponen itu adalah filter carbon yang semua industri pengolahan air minum baik sekala kecil(depot isi ulang) maupun sekala besar (pabrikan).

Bahan yang dapat digunakan untuk pembuatan carbon pada filter ada dua macam yaitu yang terbuat dari tumbuhan dan hewan. Yang terbuat dari tumbuhan kemungkinan besar menghasilkan produk yang halal/tidak bermasalah dengan kehalalannya sedangkan yang terbuat dari hewan biasanya diambil dari tulang.

Nah, yang perlu diperhatikan oleh kaum muslim yaitu bahan dari tulang hewan ini karena tulang yang digunakan bisa bererupa dari tulang babi yang tentunya produk yang dihasilkan menjadi tidak halal dan haram jika dikonsumsi oleh muslim.

Menanggapi hal tersebut, Depo Haqq memakai carbon yang terbuat dari tumbuhan sehingga menjamin produk dari Depo Haqq halal dan aman dikonsumsi oleh muslim.